Makam Richard III Direkonstruksi Dalam 3D

Scientist used laser scans to map the monarch's lost grave.
Oleh Megan Gannon

Makam Raja Richard III dari Inggris telah dilestarikan untuk anak-cucu, setidaknya secara digital. Para ilmuwan mengatakan, mereka membuat rekonstruksi 3D makam raja yang ditemukan di bawah tempat parkir di Leicester, Inggris, tahun lalu.

Para peneliti mengombinasikan pemindai laser dengan teknik fotogrametri untuk memetakan daerah makam setelah kerangka Richard III dipindahkan.

“Kalau zaman dulu, Anda sih harus mengukur setiap titik area dengan tangan,” jelas David Ackerley, peneliti geografi di University of Leicester.

“Teknik ini memungkinkan untuk merekam fitur-fitur dengan resolusi tinggi di area yang mungkin tidak dapat diakses, atau bila tata letak situs ingin dipertahankan,” ujar Ackerley. Dan yang terpenting, metode ini bisa digunakan tanpa mengganggu situs. “Ini adalah pendekatan sketsa terbaik dari abad ke-21.”

Ackerley dan koleganya ingin mengombinasikan foto-foto digital dengan pemindai laser untuk menambahkan konteks dan kedalaman pada foto-foto makam, menurut University of Leicester, yang memimpin penelitian di situs tersebut.

Para peneliti telah lama mencari makam Richard III yang hilang, yang memerintah Inggris mulai 1483 sampai kematiannya dalam Perang Mawar pada 1485. Dengan dipandu catatan sejarah, para arkeolog mulai menggali tanah di bawah tempat parkir Leicester City Council pada Agustus tahun lalu, mencari makam sang raja. Mereka kemudian menemukan reruntuhan gereja Grey Friars dari abad pertengahan yang hilang dan kerangka laki-laki yang diperkirakan milik Richard.

Pada Februari, para peneliti mengumumkan bahwa DNA dari gigi dan tulang tersebut cocok dengan keturunan Richard III. Kerangka tersebut akan dipindahkan dan dikebumikan di Katedral Leicester.

Pada musim panas tahun ini, para arkeolog yang sama kembali ke situs tersebut untuk melakukan penggalian selama empat pekan, berharap menemukan lebih banyak lagi temuan tentang gereja tempat Richard dimakamkan. Mereka juga mengatakan ingin memeriksa makam lainnya di Grey Friars, termasuk satu peti mati yang mungkin dimiliki seorang kesatria abad pertengahan.

Para peneliti juga tengah mencari bukti tentang pastor tanpa kepala. Seperti tertuang dalam legenda, satu kelompok Grey Friars dipenggal oleh Henry IV dan dikuburkan dalam geraja tersebut.

Comments

Popular posts from this blog

Download Garry's mod 13 + Mods [Updated Link]

Batman Arkham Origins-RELOADED [MEGA/PutLocker/UPafile]

BATTLEFIELD 4 DELUXE EDITION-RELOADED [MEGA/PutLocker/Torrent]